Jakarta

Detoksifikasi tubuh dapat dilakukan secara alami dengan mengonsumsi makanan yang tinggi antioksidan. Mulai dari kunyit hingga alpukat.

Detoksifikasi akan membantu mengeluarkan racun dan kotoran dari dalam tubuh. Dengan melakukan detoksifikasi, Anda akan meningkatkan kesehatan tubuh Anda secara keseluruhan.

Salah satu nutrisi penting untuk memperlancar proses detoks adalah antioksidan. Mulai dari vitamin C, flavonoid, hingga kurkumin yang terkandung dalam makanan.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Manfaatnya tidak hanya membuat tubuh bugar, tapi juga membantu menjaga berat badan dan mencegah berbagai penyakit kronis.

Dikutip dari IOL (22/01/24) berikut 5 makanan yang bisa dijadikan detoks alami.

1. Alpukat

Manfaat AlpukatManfaat alpukat dapat mendetoksifikasi tubuh. Foto: iStock

Alpukat kaya akan antioksidan yang membantu tubuh melawan radikal bebas. Sebagai makanan padat nutrisi, alpukat mengandung sekitar 20 vitamin dan mineral.

Nutrisi penting ini dapat membantu mengurangi risiko obesitas, diabetes, dan penyakit jantung. Konsumsi alpukat secara teratur dapat mendetoksifikasi tubuh secara alami.

Senyawa dalam alpukat akan berperan dalam membersihkan usus besar dari racun yang menumpuk di dalam tubuh.

2. Kunyit

Kunyit merupakan rimpang yang memiliki sifat anti inflamasi dan kandungan antioksidan yang tinggi. Tak heran, kunyit sudah lama digunakan sebagai obat tradisional.

Kunyit mengandung senyawa yang disebut kurkumin, senyawa aktif yang memberi warna kuning cerah pada kunyit. Senyawa ini bertindak sebagai detoksifikasi.

Terutama pada bagian hati, sehingga terlindungi dari radikal bebas. Memasukkan kunyit dalam masakan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *